Home / Berita / Pendidikan

Friday, 18 November 2022 - 13:50 WIB

Siswa MTsN 1 Kota Padang Ukir Prestasi Nasional

 

Padang, Sinyalnews.com – Tiga siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang ukir prestasi tingkat nasional pada tiga cabang lomba yang digelar oleh Smart dan Yayasan Raudhatul Ilmi Indonesia secara online, pada Tanggal 30-10-2022 dan 10-11-2022.

 

Tiga siswi tersebut, tembus level Nasional diantaranya, satu Keysa Nasira Putri (kelas VIII.4), juara 3 Olimpiade Bidang Studi Bahasa Indonesia, dua Annisa Khairani (kelas VIII.4), juara 1 lomba Cerpen tingkat nasional, tiga Anaya Putri Adeera (kelas VIII 4).

 

Ketiga peserta didik tersebut, lolos empat belas besar lomba Hifzhil Quran tingkat nasional dari 800 peserta dan Ketiga siswi tersebut telah mengharumkan dan mengangkat nama Keluarga besar MTsN 1 Kota Padang dan Kemenag Kota Padang ke tingkat nasional.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 03/Kuala Kencana Komsos dan Karya Bakti di Pondok Pesantren

Kepala MTsN 1 Kota Padang, Isriza sangat mengapresiasi ketiga siswi nya yang telah meraih prestasi pada tiga cabang lomba  di tingkat nasional. Semoga prestasi ini akan jadi pemicu bagi siswa sembilan ratusan siswa MTsN 1 Padang lainnya untuk menorehkan prestasi” pinta Isrizal.

 

Kepala Madrasah, Isrizal  juga mengapresiasi kinerja dan dedikasi walikelas VIII 4 Ausah, KKG Bahasa Indonesia, Erina Erlis, Idra Putri, Kasfiyentri, Zuhaili, Mifta Nola, Dia Fitri dan pembinbing tahfizh Si Adri.

 

“Yang telah sukses mengantarkan siswanya ketangga juara nasional,” ucapnya seraya berikan apresiasai.

 

“Prestasi sebuah  madrasah merupakan sesuatu yang didambakan oleh para civitas akademika. Dengan prestasi yang diraih terutama para siswa, maka secara langsung maupun tidak langsung akan mengangkat nama baik madrasah tersebut.

Baca Juga :  Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Koramil Laksanakan Patroli Bersama

 

Imbasnya bisa keluar maupun ke dalam, keluar akan membawa harum nama madrasah dan makin diminati oleh masyarakat luas, sedangkan ke dalam akan menambah motivasi siswa lain untuk meraih prestasi,” jelas Isrizal.

 

Isrizal selaku Pimpinan di MTsN 1 Kota Padang, berharap perjuangan para siswa untuk membawa nama baik madrasah, akan berimbas pada prestasi yang lain. Pencapaian prestasi MTsN 1 Kota Padang diprogramkan akan terus ditingkatkan baik dari segi keikutsertaan lomba maupun bimbingan kepada para siswa yang berbakat.

 

Sumber daya manusia yaitu para guru yang dimiliki madrasah tersebut tercatat banyak yang mempunyai keahlian dan terbukti secara nyata dari puluhan prestasi yang diraih, terangnya menyudahi.

(DTB/HTJ)

 

Share :

Baca Juga

Berita

Bakar Semangat Mahasiswa Baru UBH, Gubernur Mahyeldi: Jadilah Bung Hatta Baru

Berita

Polresta Cilacap Berhasil Menangkap 19 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Selama Bulan Mei-Juni

Berita

Paket Pekerjaan Tanah dan Patok Embung Bomben Kolok di Lelang Dinas SDA dan BK Sumbar

Berita

Ketum Fopi Kota Padang, Ja’far ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H mari saling maaf lahir dan bathin.

Berita

Ali Mukhni Mantan Bupati Padang Pariaman Meninggal Dunia 

Berita

Anton Wira Tanjung, terpilih aklamasi pimpin HNSI Padang Pariaman

Berita

Polres dan Komunitas Trail Batang Gelar Bakti Sosial dan Penghijauan

Berita

Kerjasama BPBD Pasbar Dan UPT Pusat Kajian Kebencanaan UNP, Lakukan Pembinaan Kepada Pekerja Konstruksi Pembangunan Rumah Tahan Gempa