Tahanan Kasus Dugaan Korupsi Rusunawa Sijunjung Meninggal Dunia Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit

Padang, Sinyalnews.com,– Seorang tahanan kasus dugaan korupsi pembangunan rusunawa Kabupaten Sijunjung dikabarkan meninggal dunia pada Selasa (21/2) malam. Berdasarkan informasi yang berhasil didapat tahanan bernama Eldi Efendi (52 tahun).

Saat dikonfirmasi kepada Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas II B Padang, Muhammad Mehdi juga membenarkan perihal tersebut. “Iya benar, beliau sempat kami larikan ke rumah sakit terdekat,” katanya, Rabu (22/2).

Disebutkannya, dari hasil keterangan pihak keluarga, almarhum memiliki riwayat sakit asam lambung.

Sementara itu, Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatra Barat (Sumbar) Mustapirin mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada 21 Februari 2023 pukul 18.50 WIB. Dimana satu tahanan Eldi Efendi meninggal dunia.

Baca Juga :  Emzalmi, Mantan Wawako Padang dirawat di RS Unand Padang

“Pada hari yang sama pukul 17.30 WIB, masih mengikuti apel sore WBP dengan regu pengamanan dengan keadaan baik. Sekitar pukul 18.00 WIB, ketika akan persiapan salat magrib di kamar hunian tiba-tiba yang bersangkutan kejang-kejang dan tidak sadarkan diri. Setelah itu petugas langsung membawa ybs ke klinik Rutan Kelas IIB Padang dengan memakai kursi roda,”sebutnya.

Ditambahkannya, setelah dipertimbangkan kondisi yang bersangkuta oleh tim medis, maka diputuskan agar dibawa ke RS terdekat yaitu RSI Siti Rahmah Padang untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Baca Juga :  Peresmian Penggunaan Air Bersih Program TNI AD Manunggal Air

Selanjutnya, pukul 18.20 WIB yang bersangkutan dibawa oleh petugas Rutan Padang menggunakan Ambulan Rutan Padang ke RSI Siti Rahmah.

Setiba di RSI Siti Rahmah Padang pada pukul 18.40 WIB, langsung dibawa ke IGD dan dilakukan pemeriksaan oleh dokter RSI Siti Rahmah Padang. Pada pukul 18.50 WIB dokter RSI Siti Rahmah Padang menyatakan bahwa tahanan yang bernama Eldi Efendi meninggal dunia.

Selanjutnya pada sekitar jam 21.00 WIB jenazah telah diserahkan ke pihak keluarga.  “Namun untuk terhadap penanganan perkaranya tetap berjalan,”tandasnya.

Share :

Baca Juga

ARTIKEL

Anak Petani Koto Gadang tanam cabe organik memanfaatkan limbah pasar dan kotoran sapi

ARTIKEL

Panglima TNI  Tinjau Pos Terpadu Lebaran 2024 dan Gelar Safari Ramadhan 1445 H di Jawa Timur

ARTIKEL

Hermanto: Hidup Rukun Kunci Keutuhan NKRI

BERITA

Peresmian Bank Sampah Induk Benteng Kreasi dan Recycle Batang Center di Desa Pesaren Kecamatan Warungsem Kabupaten Batang

BUDAYA

Danramil 07/ Maos Monitoring dan Peninjauan lapangan Kegiatan Pelayanan KB dan Pemeriksaan IVA Dikec Sampang Cilacap

BERITA

Ketum FOPI Padang, Ja’far S.Hi Launching dan serahkan SK sebanyak 6 KLUB FOPI Se-Kota Padang, dilanjutkan latihan bersama

ARTIKEL

Demo Mahasiswa Di Depan Gedung DPRD Sumbar Berlangsung Panas

BERITA

MANDI DI PANTAI SETROJENAR KEBUMEN, SEORANG REMAJA DIKABARKAN TERSERET OMBAK