Alvin Pusaka Raih Medali Emas Kelas Remaja A Pada Ajang Riau Nasional Championship 1 Pekan Baru

Alvin Pusaka Raih Medali Emas Kelas Remaja A
Pada Ajang Riau Nasional Championship 1 Pekan Baru

Pekan Baru, Sinyalnews.com,- Alvin Pusaka dari Perguruan Silat Surya Sakti Belimbing Padang Sumatera Barat yang diturun di kelas Remaja A Kejuaraan Pencak Silat Riau Nasional Championship 1, berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan
Ferdi Hasan dari Perguruan PM Al-Kautsar Riau.

Alvin Pusaka, yang berhasil meraih medali emas dalam ajang bergengsi Riau Nasional Championship 1 adalah anak ke 3 dari Rianto Pusaka. “Alhamdulillah berkat kerja keras dan dukungan dari pelatih, anak saya Alvin berhasil meraih hasil maksimal di ajang bergengsi ini” ujar Anto Naga panggilan Rianto Pusaka.

Sebanyak 800 Pesilat ikut ambil bagian pada Kejuaraan Pencak Silat Riau Nasional Championship 1 yang diselenggarakan GOR Universitas Islam Pekan Baru Riau, 13-15 Januari 2023. PS Surya Sakti Belimbing sendiri mengirim 40 orang pesilat terbaiknya.

Baca Juga :  Kejati Sumbar: terkait TKD siapapun dia, kalau terbukti akan dijadikan tersangka

Perguruan silat Surya Sakti Belimbing keluar sebagai juara umum dengan perolehan 17 emas, 10 perak dan 2 medali perunggu.

Keberangkatan tim dari Perguruan Silat Surya Sakti Belimbing ke ajang Kejuaraan Pencak Silat Riau Nasional Championship 1 didampingi dua orang pelatih yakni Irsyad Hadani dan Deri Novalina

Pelatih Irsyad Hadani menyampaikan apresiasinya atas keberhasilan anak asuhannya yang tampil sebagai juara umum dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Riau Nasional Championship 1 di Pekan Baru Riau. “Alhamdulillah,, anak-anak berhasil menorehkan prestasi yang maksimal, dengan memperoleh 17 emas, 10 perak dan 2 perunggu” ujar Irsyad.

Baca Juga :  Kapolres Pasaman Barat Tinjau Ketinggian Debit Air Di Aliran Sungai Batang Saman

Keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan pengurus PS Surya Sakti Belimbing, baik dukungan moril maupun materil. “Kami melihat dukungan dan semangat dari Pengurus PS Surya Sakti ini sangat besar perhatiannya untuk mendidik anak anak. Dan saya tahu tidak ada even yang tidak diikuti oleh PS. Surya Sakti baik tingkat sumbar maupun nasional. Memang untuk bisa meraih prestasi tentu harus banyak even yang kita ikuti. Karena itu kami bersyukur sekali dengan hasil yang diperoleh pada kejuaraan ini” ucapnya.

(Marlim)

Share :

Baca Juga

BERITA

Donizar Berikan Pencerahan Politik ke Gen Z di Pasaman

ARTIKEL

Giat Bhakti Sosial Bhabinkamtibmas Sejajaran Polsek Padang Selatan

BERITA

*Polres Pasaman Barat Peduli Kemanusiaan, Polres Pasaman Barat Gelar Donor Darah Bersama PMI*

ARTIKEL

Jaga Rumah Ibadah, Satgas Yonif 323 Buaya Putih Bersama Masyarakat Bersihkan Rumah Ibadah

BERITA

Jelang KTT AIS, Panglima TNI Siapkan Rencana Pengamanan Terpadu

ARTIKEL

Polsek Sekupang Ungkap kasus Sodomi terhadap 3 anak dibawah umur

BERITA

Jalin Keakraban Dengan Warga Binaan, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Lakukan Komsos Secara Intensif

BERITA

Polda Jateng selidiki dugaan korupsi Dana Desa di Tiga Kabupaten: Penyelidikan sejak bulan April 2023