Home / BERITA

Friday, 18 November 2022 - 13:45 WIB

Pukau Seluruh Penonton : Team Sholawat MTsN 1 Padang di Festival Sholawat Nabi Tingkat Sumbar

 

Padang, Sinyalnews.com – Inovasi membuat sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin yang tidak biasa menjadi biasa, yang lama menjadi baru, yang biasa-biasa menjadi luar biasa yang menjemukan menjadi menyenangkan.

Untaian kalimat diatas pantas disematkan kepada Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang yang telah melahirkan Team Sholawat hebat dan tampil memukau di Festival Lagu Sholawat Nabi tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Festival lagu sholawat nabi tersebut, digelar oleh Mahasiswa jurusan Sendratasik Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Padang (UNP) di Teatre tertutup Mursal Esten pada Kamis (17/11).

Kegiatan religi tersebut dibuka oleh Wakil Dekan 3 FBS, Indra Yuda. Dan diikuti oleh 5 team, 2.dari Kota Padang, 2 dari Kabupaten 50 Kota dan 1 dari Kota Payamumbuh.

Team Sholawat MTsN 1 Kota Padang diberi nama _Hafidh Alnabi_lahir atas inisiator sang inovator dan inspirator yang tak lain adalah Kepala Madrasah, Isrizal, yang sekaligus sebagai pembina.

Baca Juga :  Kapolresta Padang Buka Pesantren Ramadhan Tingkat Kota Padang di Mesjid Ikhlas Gunung Pangilun

Dibidani dan dibimbing oleh sang pelatih telaten Wahyu Prima Nelga dan Riezka Pratami, butir-butir sya’ir dalam bahasa Minangnya diciptakan oleh Dafril Tuanku Bandaro.

Kepala MTsN 1 Kota Padang, Isrizal, mengapresiasi team Sholawat Hafidh Alnabi yang telah tampil memukau dan memperlihatkan ke bolehannya di Festival lagu sholawat nabi tingkat Sumbar.

Festival sholawat ini hampir tidak terdengar lagi, dari sekian tahun sudah tidak diadakan.Maka MTsN 1 Kota  Padang menghadirkan team sholawat ini untuk melestarikan kembali lagu sholawat.

Mudah-mudahan bisa memicu, bangkitnya kearifan lokal, karena sholawat ini salah satu kearifan lokal yang sudah mulai pudar. Oleh karena itu perlu dilestarikan dan dikembangkan, kemudian juga untuk memicu masyarakat menyenangi sholawat yang di barengi dengan seni” ujar Isrizal penuh semangat.

Baca Juga :  Kilas Balik Soeharto, Pembubaran PKI dan Murkanya Presiden Soekarno

Sementara itu, Wahyu Prima Nelga, sebagai pelatih merasa sangat bahagia dan puas dengan tampilan team asuhannya yang membuat penonton terkesima dan mengundang decak kagum.

“Team yang baru lahir dalam waktu tiga minggu, mulai dari pembuatan Syair, memilih bacaan sholawat, membuat musik, mensinkronkan musik dengan syair dalam dua minggu lalu berlatih dalam waktu dua minggu, langsung tampil di festival lagu sholawat tingkat Sumbar dan mampu tampil memukau bahkan seakan-akan menghipnotis para hadirin, adalah sesuatu yang luar biasa dan memenuhi rasa kepuasan batin” ungkap Wawa.

Wawa, berharap team sholawat ini akan tetap dikembangkan dengan inovasi dan kreasi kekinian yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat di era digitalisasi dan transformasi, tutupnya.

(DTB/HTJ

 

Share :

Baca Juga

BERITA

Jalan Penghubung Payakumbuh-Lintau Rusak, Gubernur Sumbar Akan Perbaiki, Jika Permasalahan Tambang Selesai

ARTIKEL

SATGASSUS PENCEGAHAN KORUPSI MABES POLRI TURUN KE SULAWESI MELAKUKAN 2 KEGIATAN MONITORING DAN EVALUASI

BERITA

Irjen Ahmad Luthfi Dorong Polwan Jadi Influencer Kamtibmas

ARTIKEL

Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 1710-05/Jila Rutin Gelar Komsos Bersama Warga Binaan

ARTIKEL

Bazar APBN Pamerkan Produk Peserta Pelatihan

BERITA

Polres Batang Tempatkan Personel untuk Pengamanan Titik Salat Idul Fitri

BERITA

Komsos Selesai Sholat Berjamaah Cara Babinsa Lakukan Silahturahmi Dengan Tokoh Agama

BERITA

Wamenhan RI M. Herindra Wakili Menhan RI Hadiri Pelantikan Tiga Pejabat Negara