Home / ARTIKEL / BADAN NEGARA / BERITA / BUDAYA / DAERAH / HUKUM / NASIONAL / PERISTIWA

Monday, 22 July 2024 - 15:21 WIB

Danramil 1710-03/Kuala Kencana Beri Pembekalan Wasbang Pada Siswa Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah di SMK N 1 Kuala Kencana

Timika SINYALNEWS.COM — Danramil 1710-03/Kuala Kencana Kapten Inf Gertaim Pakpahan memberikan materi wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada 410 siswa-siswi baru SMK N 1 Kuala Kencana dalam MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) yang dilaksanakan di Aula SMK N 1 Kuala Kencana, Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika. Kamis (18/7/2024).

Kegiatan yang digelar setiap tahunnya ini merupakan orientasi siswa kepada sekolah atau di kenal MPLS, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan dan meningkatkan sikap kedisiplinan, membentuk karakter dan menanamkan jiwa patriotisme sejak dini pada diri siswa-siswi yang merupakan generasi penerus bangsa.

Baca Juga :  Gubernur Mahyeldi dan Forkopimda Sumbar Menjamu Panglima Koarmada I, Tegaskan Pentingnya Sinergitas dalam Menjaga Kedaulatan NKRI

Menurut Danramil 03/Kuala Kencana, pembelajaran tentang wawasan kebangsaan dan bela negara merupakan bagian integral dari pendidikan karakter yang akan membantu siswa-siswi menjadi pribadi yang tangguh dan memiliki nilai-nilai kebangsaan yang kuat. “Dengan pendidikan karakter wawasan kebangsaan, anak akan menjadi pribadi yang tangguh, kuat, hebat dan berdaya saing serta pantang menyerah,” katanya.

Baca Juga :  Kapolda Sumbar., Irjen Pol Suharyono, SIK, SH Kunjungi Polres Solok Kota

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah SMK N 1 Kuala Kencana Marthen Tato S. Pd. menyampaikan terima kasih atas arahan dan wawasan dari Danramil 03/Kuala Kencana kepada anak didiknya. “Harapan kami, pihak Koramil dapat selalu memberikan materi-materi yang lain di lain kesempatan. Semoga dapat bermanfaat untuk kita semua”, tandasnya.

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika
Foto: Pen Kodim 1710/Mimika

 

 

 

Share :

Baca Juga

ARTIKEL

Memasuki “Gerbang Pora”, 15 Purnawirawan Diwisuda Kapolres Kebumen  

ARTIKEL

Meriahkan HUT RI ke-78, Ratusan Pemotor Jelajahi Wisata Sumbar dalam Tour Merdeka Explore Sumatera

BERITA

Kades Simbangdesa Bersama Perangkat Desa Melakukan Aksi Gerakan Jum’at Bersih Dan Sehat

BERITA

Beredar di Media Sosial Adanya Keranda Hilang di Desa Dororejo Pekalongan, Ini Faktanya

BERITA

Kapolres Pekalongan Bagikan Buku Saku Pedoman Netralitas Anggota Polri dalam Pemilu 2024 ke Seluruh Jajarannya

BERITA

Kemendagri Dorong Revitalisasi Pertanian Melalui ICT: Tingkatkan Produktivitas Petani

ARTIKEL

Silaturahmi ke Ponpes Al Fusha, Kapolres Pekalongan Rangkul Tokoh Agama Untuk Kondusifitas Wilayah Selama Pilkada

BERITA

“Jumat Curhat”, Petani Kelurahan Selang Keluhkan Langkanya Pupuk Subsidi