PADANG ,SINYALNEWS.COM–
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang, H. Edy Oktafiandi hadiri dan berikan Apresiasi atas diresmikannya Kantor Area Sumatera PT Holiday Travel Perjalanan Umrah & Haji di Jalan Muhammat Hatta Anduring Padang pada Minggu 18 Februari 2024.
Peresmian tersebut, diresmikan langsung oleh Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Barat yang diwakili Kepala Bidang Pelayanan Haji dan Umrah (PHU), Ramza Husmen.
Dalam sambutannya, Pimpinan Holiday Travel Buya Zu Apendi mengucapkan terima kasih atas kehadiran Gubernur serta Undangan lainnya.
Dalam momentum, kali ini dapat juga disampaikan bahwa Travel Holiday telah berdiri semenjak tahun 2019.
Dan sudah mempunyai izin Operasional Kementeruan Agama Republik Indonesia(RI), dan Alhamdulillah, sudah memberangkatkan para Jemaah Umrah, satu kali sebulan, jelasnya.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Sumbar mengingatkan Ada Lima Pelayanan pasti yang harus dimiliki
Teravel Umrah diantaranya,
Satu pasti jadwal, Dua pasti biaya , Tiga pasti penerbangan, Empat pasti akomodasi, Lima pasti visa, ungkapnya.
Sementara itu, Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi menyampaikan kedepan umrah ini harus kita kelola dengan baik sehingga memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi para Jemaah Sekaligus akan berdampak Ekonomis bagi Sumatera Barat, sebut Gubernur mengajak.
Ditempat yang sama, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang H. Edy Oktafiandi mengucapkan selamat kepada Holiday Travel pasca telah diresmikan Oleh Gubernur Sumatera Barat hari ini.
Semoga dapat melayani masyarakat dengan baik dan lebih profesional, begitu pula dengan masyarakat yang ingin beribadah umroh ada Lima langkah pasti yang telah di sarankan Kemenag RI
Pertama Pilih Travel yang mempunyai legalitas artinya sudah terdaftara di Kementerian Agama.
Kedua pastikan jadwal pemberangkatan dan penerbangannya mengunakan pesawat apa, ketiga pastikan harga serta pelayanannya selama ditanah suci.
Keempat pastikan hotelnya dan yang terakhir Kelima pastikan Visanya, ucapnya seraya menyudahi.
HarisTJ