Home / ARTIKEL / BERITA / BUDAYA / DAERAH / KEMENTERIAN / MAKANAN / NASIONAL / PERISTIWA / UMKM

Saturday, 23 September 2023 - 13:41 WIB

FOPI Kota Padang Ikut Open Turnamen FOPI se – Sumatera Barat

PADANG SINYALNEWS.COM – Open Turnamen Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) se- Sumatera Barat di serselenggarakan hari ini Sabtu tanggal 23 s.d 24 September 2023 di Kota Padang. Open Turnamen FOPI se- Sumatera Barat tersebut diikuti oleh 13 Pengcab atau Pengkot FOPI se-Sumatera Barat yang terdiri dari Kota Padang, Kota Pariaman, Kab.Padag Pariaman, Kab. Agam, Kab.Pessel,Kota Bukittinggi, Kab. Pasbar, Kab. Dharmasraya, Kota Payakumbuh, Kota Padang Panjang, Kab. Tanah Datar, Kota Sawahlunto dan Kota Solok.Kontingen Kota Padang menurunkan 12 orang yang terdiri dari Atlet, Pelatih dan Official Tim. Kontingen langsung dipimpin Yoserizal.

Yoserizal menjelaskan FOPI Kota Padang tampil di 5 nomor pertandingan yaitu Single Man ( Muhammad Fiston/UNP) Single Women (Wela/UNP), Double Man (Junedi/UINIB, Septian Anugrah/SMK N1 Padang), Double Mix (Rahman Althof/SMA N 5 Padang, Masya Fania Indriani/SMP N 18 Padang) dan Doble Woman (Ulandari/SMA N 16 Padang,Talitha Fathin Q/SDN.No.08 Surau Gadang) Kontingen FOPI Kota Padang berpartisipasi pada semua nomor tersebut.

Baca Juga :  Sah 63 Orang Calon Advokat Resmi Sandang Predikat Advokat Setelah dilantik

“Alhamdulillah kali ini kita menurunkan Atlet berbagai Kalangan Pendidikan mulai dari Tingkat SD hingga ke Perguruan Tinggi. Mudahan Kota Padang bisa menjadi Sarang Atlet FOPI di Sumatera Barat dalam menghadapi Kejurda dan Kejurnas kedepannya.

Sementara itu Ketua FOPI Kota Padang Bapak Jafar, S.Hi menjelaskan Bahwa Kota Padang akan menyiapkan Atlet Unggulan kedepannya, Beberapa Sekolah Negeri dan Swasta termasuk Yayasan sudah Kami lalukan sosialisasi dan latihan langsung, serta akan berikan Bantuan Peralatan seperti Bosi, Boka serta Sirkel untuk sekolah atau Yayasan yang betul serius mengembangan Olah raga FOPI kedepannya.

Baca Juga :  Berenang Telanjang di Kolam Air Mancur Alun-Alun Kajen, Ini Klarifikasi Pelaku

Dalam waktu terpisah awak media Sinyalnews.com menghubungi Darman mtc selaku Bendahara FOPI Kota Padang membenarkan bahwa sudah dilaksanakan sosialisasi dibeberapa sekolah sekaligus membantu menyiapkan sarana lapangan yang memadai untuk latihan.

Sementara itu, Ketua FOPI Sumbar Dr. Nurul Ihsan menjelaskan bahwa Open Turnamen ini adalah Open Turnamen FOPI Sumbar yang pertama, yang merupakan ajang untuk melihat sejauh mana prestasi dan kesiapan atlet.
“Tak kalah penting Open Turnamen ini adalah ajang silaturahmi sehingga diharapkan kepada seluruh atlet dan pelatih menjunjung tinggi nilai sportifitas dan kekeluargaan. Terimakasih dukungan semua pihak, ujanya.

(Marlim)

Share :

Baca Juga

BERITA

Satgas TMMD Ke-119 Kodim 1715/Yahukimo Capai 100% Pembukaan Jalan Seradala Kuaserama

ARTIKEL

Kemendagri Gelar Rakor BUMD Air Minum, Limbah dan Sanitasi Guna Tingkatkan Penyelenggaraan SPAM

BERITA

Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Prov Sumbar Umumkan Hasil Tes, Berikut Nama-namanya

BERITA

Satgas TMMD Ke-119 Kodim Yahukimo Bangun MCK Untuk Warga Desa-Desa Terpencil

ARTIKEL

Satgas TMMD Ke-119 Kodim 1715/Yahukimo Berikan Penyuluhan Stunting dan Pengobatan Gratis

BERITA

Penguatan Moderasi Beragama Untuk Menciptakan Madrasah Unggul, Berikut Penjelasan dan Harapan Kepala Kantor

ARTIKEL

Kapusjianstralitbang TNI Buka Rapat Evaluasi Litbang TNI TA 2024

ARTIKEL

Debat Publik Putaran II, Pasangan Cawako dan Cawawako Padang Panjang Mulai Bergairah