Home / BERITA / BUDAYA / DAERAH / KEMENTERIAN / NASIONAL / PERISTIWA

Thursday, 17 August 2023 - 09:45 WIB

Hati-hati Penipuan Kuras Rekening Lewat WA, Cek Modus-modusnya

PADANG SINYALNEWS.COM – Penipuan melalui aplikasi WhatsApp semakin merajalela. Untuk itu anda diminta untuk Waspada, jangan asal klik pesan dari nomor yang tidak jelas yang datang di ponsel anda.

Ada beberapa modus yang digunakan oleh penjahat tersebut untuk menipu pengguna WhatsApp. Berikut beberapa modus yang biasa mereka gunakan.

Modus apk seolah pdf

Para penjahat siber kembali mengubah modusnya. Kali ini modus penipuan apk berganti muka jadi file pdf via pembelian barang di online shop.
Caranya sederhana, menulis ulang format .apk menjadi .Pdf. Tujuannya demi menutupi ke-apk-an file tersebut.

Lewat WhatsApp, penipu memberikan file yang diklaim daftar orderan demi memancing penjual membukanya. Formatnya datanya adalah .Pdf. Sementara, file dalam bentuk pdf yang biasanya disebar di kolom chat perpesanan berwarna merah dan tidak diawali dengan huruf kapital (.pdf).

Sedangkan, file yang disebar kepada para korban terlihat seakan diubah nama file ‘List order.Pdf’ dan tidak berwarna merah.

Modus like dan subscribe

Di luar modus apk, penipuan online terkini muncul lewat tawaran kerja daring dengan tugas memberi like dan subscribe atau follow akun tertentu.

Modusnya, pelaku mengaku dari sebuah perusahaan dan menawarkan korban bisa mendapat uang dengan melakukan tugas seperti like dan subscribe channel YouTube mitra dari perusahaan itu.

Setiap selesai tugas denga target tertentu, peserta ditawarkan dengan tugas baru dengan imbalan lebih tinggi. Pada titik tertentu, peserta bisa mendapat imbalan lebih namun dengan menyetor uang deposit.

Tugas like dan subscribe terbaru kembali diterima dengan imbalan lebih besar dan deposit lebih tinggi dalam tiga tahap, yakni Rp3,7 juta dan Rp14,7 juta, dan Rp30 juta.

Modus pop-up M-Banking BCA

Terkini, viral dugaan modus penipuan terbaru di aplikasi BCA Mobile berupa notifikasi pop-up yang disebut dapat menguras isi rekening.

Kabar penipuan itu tersebar di media sosial baik WhatsApp maupun Twitter, dengan tampilan seolah meminta pengguna untuk menghapus virus di saat hendak membuka BCA Mobile.

“1 virus ditemukan, harap segera hapus,” demikian bunyi keterangan pop-up saat membuka BCA mobile seraya menampilkan pilihan hapus atau keluar dari tampilan aplikasi, seperti yang diunggah sejumlah akun Twitter.

Dalam keterangan pop-up itu dijelaskan bahwa virus yang masuk ke smartphone pengguna adalah Trojan lewat aplikasi Picsart. Virus ini dapat menyebabkan perangkat diakses oleh aplikasi jarak jauh tanpa autorisasi.

Akun resmi BCA pun meresponsnya dan mengimbau untuk tidak melakukan klik apapun saat pesan seperti itu muncul.

Pakar keamanan siber dari AwanPintar.id Yudhi Kukuh mengungkapkan modus penipuan di aplikasi BCA Mobile itu menyerupai modus apk yang pernah heboh berupa undangan nikah hingga kurir.

Yudhi menjelaskan peretas menargetkan kredensial (username dan password) data keuangan dengan misi menguasai akun perbankan target.

Jika pop-up itu muncul dan diklik, ia menyebut apk secara otomatis akan terinstal dan ponsel pengguna disusupi malware. Akhirnya, data-data pengguna bisa dimiliki oleh para peretas.

Agar tidak menjadi korban sasaran malware jenis ini, Yudhi menyarankan pengguna tidak mengklik apapun pesan yang muncul secara tiba-tiba di ponsel.

Dikutip dari CNN Indonesia

Share :

Baca Juga

ARTIKEL

Babinsa Koramil 02/Timika Karya Bakti Pembersihan Pasar Bersama Masyarakat

BADAN NEGARA

Tidak Ada Kata Lelah, TNI Bersama Warga Tetap Semangat Kerjakan Program TMMD Ke-119 Kodim 1623/Karangasem

ARTIKEL

Mewakili Pangkoopsud II, Kaku Koopsud II Hadiri Sulsel Talk

ARTIKEL

Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Bantu Nakes Pada Kegiatan Posyandu Di Wilayah Binaan

BERITA

Hari Bhayangkara ke-77, Polres Batang dan Komunitas Offroader Gelar Bakti Sosial

BADAN NEGARA

*DITLANTAS POLDA KEPRI MENERIMA PENGHARGAAN MODEL INTEGRASI PENGEMBANGAN ETLE TERBAIK*

BERITA

Karena Cemburu, Warga Pekalongan Tusuk Tetangganya Sendiri

ARTIKEL

Menhan Prabowo Pimpin Upacara Parade Senja di Kemhan