Home / Berita

Thursday, 15 December 2022 - 13:40 WIB

Forum Nagari Koto Lalang Mengadakan Sosialisasi BMN CSR Semen Padang

Padang, Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Semen Padang melaksanakan sosialisasi program Basinergi Mambangun Nagari (BMN) pada hari ke 3 yang bertempat di Aula Sekretariat Forum Nagari Koto Lalang, kamis  (15/12/2022)

 

Sosialisasi tersebut dibuka langsung oleh Lurah Koto Lalang Hartati. Pada kesempatan itu, dia menyampaikan terima kasih atas kepedulian dan sumbangsih dari CSR PT. Semen Padang terhadap perkembangan dan pembangunan di wilayah Padang Besi.

Kepala Biro CSR PT Semen Padang yang di wakili oleh Yumendri mengatakan Forum Nagari merupakan perpanjangan tangan perusahaan PT. Semen Padang. Dimana peranannya sangat penting dalam pelaksanaan program ini. “Program BMN ini bertujuan untuk menurunkan angka kemiskinan dan mensejahterakan masyarakat terutama yang berada di lingkungan PT. Semen Padang,” tuturnya.

 

Dan kita juga memberikan apresiasi kepada Pengurus Forum Nagari Kelurahan Koto Lalang yang mana ada program usulan Pengadaan Ambulan, yang mana Armada Ambulan ini di peruntukan untuk orang sakit dan menbawa jenazah untuk warga Koto Lalang.

Baca Juga :  Dr.H.HERMANTO, SE, MM Mendorong dan Apresiasi Kegiatan KANINDO yang digagas oleh DPW IKATIP Sumbar

 

Sementara itu, Ketua Forum Nagari Kecamatan Lubuk Kilangan Selasmardial mengatakan program ini telah berhasil menurunkan angka kemiskinan, khususnya di wilayah Koto Lalang.“Koto Lalang berdasarkan hasil survey IKM mengalami peningkatan dari Sebelumnya sehingga untuk sementara di Tahun 2022 ini Forum Nagari Kelurahan Koto Lalang berada pada posisi ketiga berdasarkan Indeks Kepuasan Masyarakat yang mana keberadaan perusahaan mencapai 80% serta penyelenggaraan Program CSR untuk masyarakat mencapai 81,25%” ujarnya.

 

Sementara untuk usulan program yang akan dilaksanakan di tahun 2023 ini diserahkan sepenuhnya kepada organisasi kelurahan, ormas, tokoh agama, tokoh masyarakat, PKK dan lainya

 

Usulan tersebut nantinya akan dikumpulkan oleh Forum Nagari Koto Lalang sesuai dengan 22 prinsip program pemberdayaan dan kemudian diinput ke program yang diprioritaskan sehingga manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

Baca Juga :  Dua Pekan Menjelang Kuliah Umum, Fakultas Dakwah UIN Imam Bonjol Kunjungi Wakikota Padang Panjang

 

Sedangkan menurut Miswar Jambak yang selalu Tokoh Masyarakat Koto Lalang dan Juga Anggota DPRD Kota Padang Mengatakan kita mendapatkan informasi tadi dari Peserta yang hadir di Sosialisasi BMN CSR PT. Semen Padang bahwa ada satu keluarga yang butuh perhatian dari pemerintah di karenakan mengalami gejala sakit kaki gajah dan buta

 

Kita akan memfasilitasi untuk di sampaikan kepada Dinas Sosial Kota Padang serta unsur terkait agar yang bersangkutan bisa di rawat atau mendapatkan bantuan, apalagi bantuan pendidikan”, Ujarnya Miswar

 

Turut hadir dalam kegiatan Sosialisasi Tim Monev CSR  Semen Padang, LCO Semen Padang 12 Kelurahan

 

(Marlim)

 

Share :

Baca Juga

Badan Negara

drg, Afando Ekardo., MM Calon Kuat Kandidat Ketua Asosiasi Bapelkes Indonesia (ABI)

Berita

Deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba Diwilayah Kecamatan Sampang

Berita

Tim Gabungan Tangkap Pelaku Mutilasi di Sukoharjo, Kasus Mutilasi Di Sukoharjo Terungkap, Kapolda Jateng : Kami Lakukan Penyelidikan Ilmiah

Berita

Kodim 0703/Cilacap Gelar Tes Kesegaran Jasmani Periodik II Tahun 2023

Badan Negara

Jemaah Haji Kloter 1 Debarkasi Padang Mendarat di Bandar Udara Internasional Minangkabau

Badan Negara

Disperindag Sumbar Gelar Pelatihan Cara Produksi Pangan Olahan yang Baik

Berita

Peduli Dengan Kesehatan Warga Binaan, Babinsa Koramil 1710-05/Jila Bersama Satgas Yonif 116 Laksanakan Pendampingan Pelayanan Kesehatan Puskesmas Jila

Berita

Menhan Prabowo Bicara di Rakernas Apeksi XVI 2023 Makassar, Tegaskan Pentingnya Hilirisasi