Home / BERITA / DAERAH / NASIONAL / PERISTIWA

Sunday, 17 December 2023 - 21:16 WIB

Inkanas Bukittinggi Ujian Kenaikan Tingkat, Jon Edwar : Lahirkan Karateka Berkualitas dan Berprestasi

Bukittinggi, Sinyalnews.com– Sebanyak 200 orang karateka yang tergabung dalam Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Kota Bukittinggi, mengikuti ujian kenaikan tingkat untuk semua sabuk di GOR Bermawi Gulaibancah, Minggu (17/12).

Kegiatan rutin enam bulanan itu, menurut Ketua Umum Pengcab Inkanas Kota Bukittinggi, Jon Edwar, ST, sebagai evaluasi sekaligus promosi kenaikan tingkat semua sabuk bagi karateka yang ada di Kota Bukittinggi.

Dari prosesi yang dilakukan hampir sehari penuh itu, menggambarkan antusiasiasme para orangtua karateka cukup tinggi mengikutkan anak-anak mereka latihan pada dojo yang ada.

Baca Juga :  Wakil Bupati Solok Terima Kunjungan Silaturahmi Perwakilan Penerbit Yudhistira

“Setelah mengikuti latihan rutin selama enam bulan, maka dilakukan penilaian melalui ujian kenaikan tingkat untuk semua sabuk, kecuali untuk pemegang Dan,” kata Jon Edwar.

Dari ujian kenaikan tingkat itu, dikakukan penilaian terhadap para karateka. “Bagi yang dinilai baik, bisa naik tingkat, dan sebaliknya bagi yang belum bisa mengikuti kembali pada ujian berikutnya, “ujarnya.

Jon Edwar, yang didampingi Ketua Harian Inkanas Bukittinggi, Eldi Efra, ST. MT, ujian ini sekaligus sebagai proses peningkatan kualitas dan juga prestasi para karateka Inkanas.

Baca Juga :  Pecatur Sawahlunto Amli Lolos Pra PON Aceh dan Sumut 2024

“Bagi yang dinilai mampu untuk mengikuti kejuaraan atau iven, baik yang dilaksanakan oleh Inkanas atau lembaga lain, akan diberikan kesempatan dan dukungan,” sebut Jon Edwar dan Eldi.

Sejauh ini, cukup banyak prestasi yang telah diraih oleh karateka Inkanas Bukittinggi, baik yang dilaksanakan internal maupun open oleh penyelenggara lain.

Kendari begitu, dengan rutin mengikuti latihan, para karateka tidak hanya diproyeksikan untuk meraih prestasi, namun juga membina fisik dan mental bagi mereka.(rul)

Share :

Baca Juga

ARTIKEL

Peduli Pendidikan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Melaksanakan Komsos Dengan Sekolah-Sekolah Di Wilayah Binaan

BERITA

Sekretaris Kelompok Kerja Kepala Madrasah Prov Sumbar Buka Workshop Bimbingan Konseling

BERITA

Menjaga Ekosistem Dan Lestarikan Lingkungan, Polres Pasaman Barat Tanam 1.900 Batang Bibit Pohon

BERITA

Kota Padang Berduka, Mantan Walikota Padang Zuiyen Rais Meninggal Dunia

ARTIKEL

Kasum TNI Buka Seminar Wasit Internasional Taekwondo 2024

BERITA

Wujud Perhatian Dandim 0703/Cilacap Cek Kendaraan Dinas

ARTIKEL

Pol PP Sumbar Sosialisasikan Aplikasi “Setitik Dari Kran”, sebagai Sistem Pemutakhiran Data Kebakaran

ARTIKEL

Babinsa Koramil 02/Timika Berdialog Dengan Tokoh Masyarakat Untuk Mengetahui Kondisi Sosial Masyarakat Dan Mendapatkan Informasi Tentang Situasi Keamanan Wilayah