Padang, Sinyalnews.com-Musdafirman.S.Si Dt.Rajo DiGuci, Panghulu suku Guci Kanagarian Pauh IX, meninjau perkembangan perguruan Silat Surau Rawang, Lubuk Lintah, 8 Februari 2023.
Sasaran silat Surau Rawang, merupakan perguruan Silat Tradisi Pauh. Dimana silat Pauh ini sudah terkenal hingga ke mancanegara. Sasaran Surau Rawang juga mengajarkan beberapa tekhnik aliran sikat di ranah minang.
“Yang kita ajarkan tentu intinya Silat Pauh, Khas aliran Gajah Badorong. Kemudian untuk memperkaya skill anak sasian, kita ajarkan juga silat Kumango dan Silat Tuo,” Ujar Noveri Rajo Bungsu, Guru Gadang sasaran Surau Rawang.
Kepada Noveri Rajo Bungsu dan anak-anak sasiannya, Musdafirman.S.Si Datuk Rajo DiGuci mengharapkan untuk tetap bersemangat berlatih.
“Tetaplah semangat lestarikan silat tradisi Pauh ini. Kalau bukan kita siapa lagi. Jangan sampai jalan di alih urang lalu, cupak di ganti urang panggaleh. Orang-orang Eropa bangga mempelajari silat ini, kenapa kita tidak?” Tanya Panghulu suku guci, sekaligus sekretaris KAN Pauh IX tersebut.
Rajo Bungsu serta guru-guru tuo, mengaku senang atas kehadiran Panghulu suku Guci tersebut.
“Ajarkanlah kami agak salangkah Datuk.” tuntut Hafidz Zikra, siswa MTSN model Gunung Panggilun, yang telah cukup mahir dengan lompatan harimaunya.
Kedepan Musdafirman S.Si Dt.Rajo Di Guci, berjanji akan terus memantau perkembangan sasaran itu.
“Kita upayakan Sasaran Surau Rawang bisa ikut event-event silat tradisi. Kapan perlu sampai tingkat Nasional,” tegas pembina sasaran Surau Rawang, Musdasman.ST Rajo Ameh.
(marlim)