Padang, Sinyalnews.com,- Wisata religi adalah salah satu jenis wisata yang berkaitan erat dengan aktivitas ataupun tempat khusus yang berhubungan dengan aspek religi keagamaan. Wisata religi dimaknai sebagai kegiatan wisata ke tempat yang memiliki makna khusus bagi umat beragama tertentu.
Sebanyak 80 orang guru dan pegawai Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Model Padang, pada hari Selasa dan Rabu, tanggal 13-14 Desember 2022 melakukan kegiatan wisata religi ke The Edge Clampibg Harau 50 Kota.
Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Padang Ramli mengatakan, silaturahmi religi ini diikuti oleh 80 orang guru dan pegawai MTSN 6. “Tujuan acara ini adalah untuk memperkuat Silaturrahmi dan meningkatkan semangat kerja. Refreshing ini juga berguna untuk menghilangkan Stres, memperkuat jantung, memperkuat fungsi otak dan meningkatkan imunitas” ujar Ramli
Menurut Ramli, sekolahnya baru saja melaksanakan Stratifikasi Madrasah/Sekolah sehat tingkat provinsi tahun 2022. “Untuk mengurangi kejenuhan karena beratnya beban kerja dalam beberapa hari ini, maka kami adakan silaturahmi religi ini agar guru-guru dan pegawai bisa kembali fresh dan segar, sehingga proses belajar mengajar kembali bisa berjalan dengan kondusif” ujarnya
(Marlim)