Home / ARTIKEL / BERITA / BUDAYA / EKONOMI / MAKANAN / NASIONAL / PERISTIWA

Tuesday, 8 November 2022 - 06:58 WIB

Kabar Gembira Buat Para Guru Honorer. Anda Wajib Tau. Nadiem Makarim Pastikan 127 Ribu Guru Honorer Lulus PG PPPK Langsung Diangkat Tahun Ini.

Kabar Gembira Buat Para Guru Honorer. Anda Wajib Tau. Nadiem Makarim Pastikan 127 Ribu Guru Honorer Lulus PG PPPK Langsung Diangkat Tahun Ini.

Padang, Sinyalnews.com,- Kabar gembira buat para guru yang sudah lulus passing grade. Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim memastikan 127 ribu guru honorer passing grade PPPK tahun 2023 akan diangkat sebagai ASN PPPK.

Dikutip dari laman kemdikbud.go.id Nadiem menegaskan sejak 2021 rekrutmen PPPK guru sifatnya khusus (banyak afirmasi) karena ingin meningkatkan status honorer.

Dia menyebutkan hingga saat ini sudah lebih dari 300 ribu guru yang lolos seleksi PPPK 2021 dan mendapatkan penghasilan yang jauh lebih layak.

Baca Juga :  Ditangkap di Hotel Bersama PIL, Terduga Otak Pelaku Pemerasan Noferman Zega Lemparkan BH Ke Polisi

“Kami akan terus melanjutkan program PPPK ini untuk memastikan guru-guru honorer mendapatkan hak sepadan dengan pengabdiannya,” terang Nadiem di Jakarta dalam rangkaian peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2022 beberapa yang lalu.

Ini bukti keseriusan pemerintah terhadap pahlawan tanda jasa tersebut untuk mendapatkan hak yang sepadan dengan pengabdiannya, yakni dengan memperbesar kuota PPPK 2022.

Mereka kata Nadiem, langsung diangkat tanpa tes lagi begitu formasinya dibuka. Seleksi yang diberlakukan hanya verifikasi validasi data.

Itu sebabnya, Nadiem mendorong para kepala daerah untuk mengajukan formasi sebanyak-banyaknya, terutama bagi yang memiliki banyak guru honorer lulus PG tanpa formasi PPPK 2021.

Baca Juga :  Bikin Bangga, 3 Anggota Polri Diwisuda Langsung Presiden Erdogan Usai Ikuti Pendidikan 2 Tahun di Turki 

“Para guru honorer yang lulus PG baik tahap 1 dan 2 tidak perlu tes lagi. Mereka diangkat begitu formasi dibuka,” terangnya.

Kabar menggembirakan lagi yang disampaikan Nadiem, para guru tersebut tidak akan dipindahkan ke daerah lain.

Mereka akan tetap mengabdi di sekolah induk atau masih pada wilayah yang sama jika formasi (sekolah induk) sudah terpenuhi.

Mengenai seleksi PPPK guru tahap 3, pemerintah sudah memutuskan akan digabungkan dengan PPPK 2022.

(Marlim)

 

 

Share :

Baca Juga

BERITA

Peresmian Sumur Bor Manunggal Air Di Desa Sidorejo

BERITA

Bapak Rutiang Gemparkan Warga Lubuak Mato Kuciang Padang Panjang

ARTIKEL

Bakamla RI Jemput 2 Nelayan Indonesia di Perbatasan Terluar Indonesia Malaysia

BERITA

Kapolres Kebumen Awali Peletakan Batu Pertama Renovasi Pagar Pintu Gerbang Mapolres

BERITA

Satgas Preventif laksanakan PAM Kampanye. AKP SIHOL: Polri netral berikan pengamanan prima ke semua kampanye partai politik

BERITA

Sat Tahti Polresta Cilacap Fasilitasi Pernikahan Tahanan Narkoba di Rutan Polresta Cilacap

BERITA

Dalam Rangka Peningkatan Indeks Penanaman Padi dan Pemberdayaan Petani, Kelompok Tani Laut Tinggal Bersama Tokoh Masyarakat dan Penyuluh WKP Tanjung Durian Melaksanakan Giat Turun ke Sawah dengan Tema “Marsaba Ita Mulak Sudena” (Marimas). 

BERITA

Komjen Pol Budi Waseso Terpilih Kembali Menjadi Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Masa Bakti 2023-2028