Irwan Febrianto, S.Pi,M.M : Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah BMT Lolong Belanti Melaksanakan RAT

Padang, Sinyalnews.com,– Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang diwakili oleh Kasi Pengawasan Koperasi Aflioni Aziz,SE

membuka rapat anggota tahunan Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah (KSPPS) BMT Lolong Belanti yang diKetuai oleh Irwan Febrianto, S.Pi,M.M Tahun buku 2022, bertempat di Aula Pusat layanan Usaha Terpadu (PLUT,) Dinas Koperasi Dan UMKM Propinsi Sumatra Barat jalan Hiu 1 Ulak Karang Selatan Kec Padang Utara, Sabtu (25/2/2023).

Aflioni Aziz,SE menyampaikan KSPPS BMT Lolong Belanti merupakan koperasi yang tertib dalam melaksanakan Rapat Anggota Tahunan.

“RAT ini sudah menjadi agenda wajib yang harus dilakukan di setiap tahunnya oleh kepengurusan Koperasi. Saya harap agar kiranya seluruh anggota bisa berperan aktif dalam memajukan KSPPS ini” ujar Kasi Pengawasan Koperasi.

Aflioni Aziz,SE juga mengatakan jika aset KSPPS BMT Lolong Belanti saat ini meningkat cukup besar.
“Dengan aset yang besar tersebut harus dapat dimanfaatkan untuk anggota, agar dapat lebih mensejahterakan anggotanya dan perolehan jasanyapun akan lebih besar lagi,” terangnya.

Baca Juga :  Wakapolri Naik Becak Bermotor di Unimed

Untuk itu, sarannya, koperasi harus melakukan inovasi-inovasi dalam mengembangkan usahanya, seperti pelayanan online dan pembayaran non tunai serta pengembangan usaha-usaha yang cepat mendatangkan keuntungan sehingga nantinya diharapkan dapat memberikan suasana maupun inovasi baru.

Rapat Anggota Tahunan merupakan agenda wajib setiap badan usaha koperasi, karena di dalamnya akan dibahas tentang pertanggunjawaban pengurus koperasi selama satu tahun kepada anggota koperasi yang bersangkutan

Sementara itu, Ketua KSPPS BMT Lolong Belanti Iwan Febrianto S.Pi, MM mengaku bahwa KSPPS BMT Lolong Belanti mengalami kesulitan mengembangkan usaha sejak pandemi Covid-19 masuk ke Provinsi Sumatera Barat.

Iwan Febrianto mengatakan KSPPS BMT Lolong Belanti termasuk koperasi yang sehat karena anggotanya tidak hanya rajin meminjam namun juga rajin mengembalikan. Untuk kemajuan kedepan, Iwan Febrianto berharap dukungan dan bimbingan Kepala Dinas Koperasi dan UKM kota Padang, sehingga koperasi yang dipimpinnya maju dan memberikan manfaat bagi anggota yang terhimpun didalamnya.

Baca Juga :  Ka UPTD Logam Disperindag Sumbar Terima Kunjungan Praktisi Pendidikan Joko Sunadi

“Kami harapkan dukungan dan bentuk kerjasamanya kepada bapak Kadis melalui Ibu Kasi Pengawas Koperasi agar KSPPS BMT Lolong Belanti tetap maju dan eksis kedepannya,” harap Iwan

Hadir dalam Rapat Anggota Tahunan tersebut Ketua Pusat Koperasi Syariah Kota Padang dan Micra Indonesia Perwakilan Wilayah Sumatera sebagai NGO pendampingan kelembagaan ekonomi mikro.

Diakhir acara, diserahkan sertifikat kesehatan koperasi yang diserahkan oleh Kepala Seksi Pengawasan Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang Aflioni Aziz,SE

(Marlim)

Share :

Baca Juga

ARTIKEL

Pembuatan Soal Ujian Perangkat Desa Nusajati Formasi Kaur Kesejahteraan Di Ujikan.

ARTIKEL

KDRT di Sruweng Kebumen, Istri Meninggal Bersimbah Darah di Tangan Suami

ARTIKEL

Satpol PP Juara 1 Putri, Dinas Kehutanan Juara 1 Putra Lomba Tarik Tambang HUT RI ke 78

ARTIKEL

Agar Terlihat Rapi dan Tidak Mengganggu Pengguna Jalan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bersama Polri dan Satpol PP Tertibkan Para Pedagang

ARTIKEL

Sekjen Kemhan Menerima Courtesy Call Vice Admiral M.A. Hampiholi, PVSM, AVSM, NM, (Focinic) Southern Naval Command, Indian Navy

BERITA

Panti Asuhan Darul Hadlonah Terima Dukungan Pendidikan dari Polres Batang  

BERITA

Bincang Enam Jam Gubernur Mahyeldi dan Presiden Jokowi, Fly Over Sitinjau Lauik dan Sektor Pertanian Sumbar Direspons Positif

HUKUM

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Berjalan Dengan Sakral