Home / BERITA / BUDAYA / DAERAH / HUKUM / INTERNASIONAL / KEMENTERIAN / NASIONAL / PERISTIWA / POLITIK / SINYAL HIKMAH

Saturday, 28 January 2023 - 04:42 WIB

Kapolresta Cilacap Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Pulau Nusakambangan

Kapolresta Cilacap Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Pulau Nusakambangan

Cilacap,Sinyalnews.com – Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, S.I.K., M.Si. melaksanakan kunjungan kerja ke Pulau Nusakambangan. Jumat 27 Januari 2023.

Dalam kunjungan tersebut turut mendampingi Kasat Intelkam Polresta Cilacap Kompol Gatot Sumbono, S.Sos, Kasat Reskrim Polresta Cilacap AKP Gurbacov, S.I.K., M.H. M.Krim, Kasat Polairud AKP Huda Syafii, S.I.P. M.M, Kasi Propam AKP Amirul Mukminin Suryo Probo.

Adapun tempat yang dikunjungi yaitu Polsek Nusakambangan, Pantai Permisan, Lapas Karanganyar, Gudang Handak PT SBI, serta kunjungan ke Kampung Laut.

Dalam Kunjungan ke Polsek Nusakambangan di sambut langsung oleh Kapolsek Nusakambangan Iptu Sutarjo serta para Anggota Polsek Nusakambangan.

Baca Juga :  Bakamla RI Hadiri Pertemuan International Seapower Symposium (ISS) Tahun 2023

Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, S.I.K., M.Si. menyampaikan kepada Anggota Polsek Nusakambangan, bahwa kunjungan kerja ini selain bertujuan untuk silaturahmi juga untuk melihat dan mendengar secara langsung terkait keluhan dan kendala yang dihadapi oleh anggota Polsek Nusakambangan dan memerintahkan kepada anggota untuk selalu waspada dan selalu berpatroli karena di pulau nusa kambangan terdapat obyek vital baik lapas dan gudang handak PT.SBI .

Setelah berkunjung Ke Polsek Nusakambangan, Kapolresta Cilacap beserta Rombongan lanjut mengunjungi pantai Permisan, Lapas Karanganyar, Gudang Handak PT SBI, serta kunjungan ke kampung Laut.

Lapas karanganyar dan Gudang handak PT.SBI menjadi target kunjungan Kapolresta karena kedua tempat ini merupakan termasuk obyek vital dicilacap dimana di lapas Karanganyar merupakan Lapas dengan status High risk dimana disitu terdapat narapidana kelas kakap baik napi terorisme maupun napi narkoba , sedangkan Gudang Handak PT.SBI sebagai tempat penyimpanan bahan peledak bernama danfo berbentuk serbuk maupun detonator alat peledak .

Baca Juga :  Hujan Bukan Halangan, Letkol Inf Ahmad Alam Budiman Tetap Berbagi Takjil

Dalam kunjunganya ke Kampung Laut Kapolresta Cilacap bertemu langsung dengan masyarakat Kampung Laut dan menghimbau agar sama-sama selalu menjaga Kamtibmas di lingkungan.

Kapolresta Cilacap meminta kerjasama dan dukungan serta partisipasi dari masyarakat untuk membantu tugas Pokok Polri dalam hal bersama-sama menjaga kamtibmas.

Share :

Baca Juga

BERITA

Setelah Lulus Seleksi Calon Perangkat Desa Paberasan Hari Ini Dilantik

ARTIKEL

Pasukan Perdamaian Dari Seluruh Dunia Rayakan Hari International UN Peacekeeper Day

ARTIKEL

Satbinmas Polres Batang Gelar Sosialisasi Saka Bhayangkara di MAN Batang

BERITA

Dugaan Korupsi Pada penyediaan Benih Atau Bibit Ternak dan Hijauan Pakan Ternak Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Sumbar 2021 : Kejati Sumbar Masih Mendalami 

ARTIKEL

DEBAT KUSIR VS DEBAT BERKUALITAS DI MEDIA SOSIAL Oleh Inoki Ulma Tiara

BERITA

Gubernur Mahyeldi Sampaikan Semangat Persatuan Dihadapan Ribuan Masyarakat yang Menyaksikan Acara Merah-Putih Light Carnaval 2023

ARTIKEL

Meski di Bulan Suci Ramadhan, Babinsa Tetap Lasanakan Pendampingan Posyandu

ARTIKEL

Mahasiswa Posko 118 KKN MIT-18 UIN Walisongo Adakan Pendataan,Pembuatan dan Pemasangan Banner Gratis untuk UMKM di Desa Tanjungmojo