Home / Berita / Pendidikan / Peristiwa / Sinyal Hikmah

Saturday, 29 October 2022 - 21:07 WIB

Lurah Gunung Pangilun Buka Wirid Remaja Tingkat Kelurahan Gunung Pangilun

Lurah Gunung Pangilun Buka Wirid Remaja Tingkat Kelurahan Gunung Pangilun

Padang, Sinyalnews.com,- Lurah Gunung Pangilun Beny Armen melaunching Kegiatan Wirid Remaja Masjid tingkat SMP/MTs, SMA/SMK/MA tingkat Kelurahan Gunung Pangilun , Sabtu (29/10/2022) di masjid Ikhlas RW 1 Kelurahan Gunung Pangilun Padang.

Kegiatan wirid remaja sesuai dengan Instruksi Gubernur Sumatera Barat No 451/5522/Disdik-2022 tentang Pelaksanaan Wirid Remaja tingkat SMP/MTs, SMA/SMK/MA Negeri dan Swasta se Sumatera Barat.

Beny Armen mengharapkan kegiatan ini mampu membuat remaja tidak lagi melakukan melakukan aktivitas yang merugikan karena maraknya problematika remaja saat sekarang. Lurah juga meminta dukungan semua pihak untuk menyukseskan program ini.

Baca Juga :  Bupati Hamsuardi Berikan Suara Pada Pemilihan Bamus Nagari Lingkuang Aua Baru

“Kegiatan wirid remaja ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan para remaja, sehingga hal-hal negatif seperti tawuran antar pelajar dapat dihindari” ujarnya.

Kepada seluruh siswa Lurah menyampaikan bahwa remaja merupakan generasi muda penyampung estafet kepemimpinan. Dengan kegiatan wirid remaja masjid merupakan wadah untuk menampung dan menyalurkan aspirasi dan kreativitas remaja Kota Padang. Suksesnya kegiatan ini tidak terlepas dari kontribusi berbagai pihak. Beny Armen menghimbau kerjasama semua pihak, dan yang paling penting peran orang tua dalam memberikan keteladanan kepada remaja.

Baca Juga :  Jumat Curhat, Jajaran Polres Bintan Kembali Tampung Keluhan dan Aspirasi Masyarakat

Terpisah, Camat Padang Utara Pagara SSTP, MM menilai kegiatan wirid remaja masjid merupakan terobosan yang kreatif, dimana remaja sebagai umat muslim kian mencintai masjidnya. Hal ini penting karena remaja merupakan penerus bangsa. Pada moment ini Camat mengingatkan agar para remaja untuk mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh.

“Wirid Remaja merupakan salah satu upaya untuk mengatasi kenakalan remaja. Oleh sebab itu diharapkan para remaja untuk mengikuti kegiatan wirid Remaja ini dengan sungguh-sungguh” ujar Pagara.

(Marlim)

Share :

Baca Juga

Badan Negara

Menteri Pertanian Apresiasi Produk Agro Sumbar

Berita

SAFARI 2023, DPRD SUMBAR KUNJUNGI PADANG MARDANI

Berita

Danrem 032/Wbr Pimpin Sertijab Pejabat Utama Dan Sejumlah Komandan Satuan Di Jajaran Korem 032/Wbr

Berita

Operasi Zebra Candi 2023 Telah Dimulai, Simak Sasarannya yang Perlu Diketahui

Berita

Dukung Keberhasilan Kafilah, Pemko dan Kemenag Padang Serahkan Uang Pembinaan

Badan Negara

Mati Lampu, Bandara Internasional Minangkabau ( BIM ) dilaporkan Lumpuh Total

Berita

Sebuah Rumah di Desa lebakbarang Pekalongan Ludes Terbakar

Berita

Masyarakat Sumbar Antusias Menunggu Kedatangan Anies Baswedan ke Sumbar