Dra, Hj, Meijanti Osman M.Pd : Saya Siap Wakafkan Diri Saya Untuk Kota Padang

Padang, Sinyalnews.com,- Mantan Pengawas Sekolah bidang studi kejuruan Dinas Pendidikan Sumbar Dra, Hj, Meijanti Osman M.Pd memastikan diri untuk maju di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Saat ini ia pun telah mendaftar sebagai Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) di Partai Nasdem. Ia berencana maju sebagai Caleg untuk DPRD Kota Padang.

Saat diwawancarai Sinyalnews.com, mantan guru SMKN 5 Padang ini menyebut masih ingin mengabdi ke masyarakat.
Meski sudah pensiun sebagai PNS, ia mengaku masih ingin kembali mengabdikan diri.
Langkahnya itu disebut juga mendapat dukungan dari keluarga.
” Kalau kita masih mampu kenapa nggak buah pikiran kita itu nggak kita salurkan untuk membangun Kota Padang. Keluarga saya juga mendukung. Pesan keluarga kalau memang punya gagasan untuk membangun kota Padang demi kemaslahatan orang banyak kenapa tidak, yang penting jaga kesehatan karena kalau badan tidak sehat mana mungkin mau mengabdi,” ucap Hj, Meijanti Senin (13/2/2023).

Baca Juga :  Kapolda tinjau dua lokasi pembuatan sumur bor bantuan polri

Di Dinas Pendidikan Prov Sumatera Barat, nama Dra, Hj Meijanti Osman M.Pd sudah tidak asing lagi. Pernah menduduki jabatan sebagai pengawas SMK dengan pangkat/golongan Pembina tingkat I dan berpengalaman sebagai guru di SMKN 5 Padang.

Wanita kelahiran Kerinci, 31 Maret 1960 yang lalu ini mempunyai keahlian dbidang Pendidikan dan Bisnis Meijanti mempunyai usaha kuliner yang dirintisnya sejak tahun 2013 yang lalu sampai sekarang. Beralamat di Komplek Filano Blok C no 12, Gunung Pangilun, Padang meijantiosman.mpd@gmail.com 0812 6859 9298 Alamat E-mail Nomor Telepon/HP Dra. Hj. Meijanti Osman, M.Pd

Dra, Hj, Meijanti Osman M.Pd, jebolan S1 IKIP tahun 1984 dengan jurusan Pendidikan Tekhnik Bangunan dan S2 UNP tahun 2009 dengan jurusan Tekhnologi Pendidikan Konsentrasi Pendidikan Kejuruan.

Baca Juga :  Irsyad si Ustad Cilik Bikin Ratusan Jamaah Mesjid Ikhlas Terkesima

Untuk menghadapi Pileg 2024 mendatang, Meijanti mengaku optimis.
Ia merasa kursi jabatan yang pernah didudukinya punya dampak positif di Pileg mendatang.
Karena pernah menjadi Guru dan Pengawas SMK, sudah barang tentu banyak yang mengenalinya. Apalagi mantan siswanya yang sekarang sudah banyak yang sukses dibidangnya masing-masing. Tak hanya itu, setelah pensiun sebagai PNS, ia pun mulai melakukan sosialisasi ke masyarakat. Ia menyebut tujuannya untuk maju di Pileg hanya untuk mengabdikan diri ke masyarakat.

Meijanti mengatakan, ketika melakukan sosialisasi ke masyarakat nanti yang akan ia jual adalah program.
Menurutnya, masih banyak yang perlu dibenahi di dunia pendidikan kota Padang sehingga perlu untuk ditindaklanjuti.
Dirinya mengaku tidak khawatir menawarkan program ke masyarakat

(Marlim)

Share :

Baca Juga

ARTIKEL

Polres Padang Panjang Tangkap Pencuri Rel Jalan Kereta Api, 85 Batang Besi Rel Diamankan

BERITA

Babinsa Koramil 07/Maos Dampingi Penyelesaian Masalah Batas Tanah dan Pengukuran Lahan

BERITA

Bunda Refans : Hari UMKM 2023 Momentum Kebangkitan UMKM Sumbar

BERITA

Bayu Adetya : Ir. Jokowi Dodo harus Netral di Pilpres 2024

BERITA

Didampingi Gubernur Mahyeldi di Mobil RI 1, Presiden Jokowi Apresiasi Fokus Pemprov Sumbar di Sektor Pertanian

BERITA

Gubernur Mahyeldi Buka Turnamen Sepak Bola Gubernur Cup Tahun 2023

BADAN NEGARA

Gubernur Mahyeldi Minta Seluruh Pihak Berupaya Maksimal Melepaskan 28 Nagari/Desa di Sumbar dari Status Tertinggal

ARTIKEL

Peringatan Hari Bhayangkara ke-77 Berlangsung Khidmat